Riset & Publikasi

PENELITIAN TENAGA PENDIDIK DI DEPARTEMEN PENDIDIKAN SENI MUSIK  FPSD SEJAK TAHUN 2013 SAMPAI TAHUN 2015

Tri Dharma Perguruan Tinggi merupakan kewajiban yang harus dilaksanakan oleh sivitas akademika, baik kegiatan pendidikan, penelitian maupun pengabdian masyarakat. Tenaga pendidik di lingkungan Fakultas Pendidikan Seni dan Desain (FPSD) senantiasa melaksanakan kegiatan tersebut. Selain melaksanakan proses belajar mengajar baik yang dilakukan di dalam ruangan, studio atau pun di alam terbuka, juga melaksanakan penelitian dan pengabdian pada masyarakat.

Kegiatan penelitian yang dilakukan tenaga pendidik atau dosen di lingkungan FPSD, sudah  dilaksanakan  sebelum departemen pendidikan seni berpisah dari FPBS. Tenaga pendidik  yang telah melakukan penelitian berupaya  untuk mengembangkan dan menerapkannya  di masyarakat sehingga dapat dijadikan sebagai kegiatan baru sesuai dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu dalam bentuk pengabdian pada masyarakat. Kegiatan penelitian memberikan manfaat bagi kemajuan pendidikan seni serta memberikan pmlbelajaran bagi masyarakat.

Penelitian yang dilakukan oleh dosen Pendidikan Seni Musik diantaranya:

1). Model Seleksi Potensi Musikal Calon Mahasiswa Departemen Pendidikan  Musik.
     (Dr.Sukanta, S.Kar.,M.Hum, Dr. phil, Yudi Sukmayadi, M.Pd. Drs. Agus Firmansah, M.Pd. dan Henri    Nusantara, M.Pd )

2). Membangun Nilai-Nilai Karaktek Melalui Permainan Musik Angklung.
      (Drs. Zujadi Ansor, M.Pd dan Henry nusantara, M.Pd)

3). Model Pembelajaran Teknik Vokal Berbasis Ragam Ornamentasi Vokal Nusantara.
      (Henry Virgan, M.Pd)

4). “Kendhangan” karya musik untuk Piano dan Cello, dipentaskan di beberapa kota di pulau Jawa dalam tour Resital Kantjil.
      (Iwan Gunawan, S.Pd, M.Sn)

5). Model Pembelajaran Teknik Vokal Berbasis Ornamen Vokal Nusantara.
      (Dr. Rita Miyartini M.Si, Dr. Diah Latifah, M.Pd. dan  Henri Virgan, M.Pd)

6). Dinamika Musik Pop Sunda Nano S.
      (Sandie Gunara, M.Pd)

7). Model Pembelajaran Teknik Vokal Berbasis Ragam Ornamen Vokal Nusantara.
      (Dr. Rita Milyartini, M, Si, Dr. Diah Latifah, M.Pd, dan Henry Virgan M, Pd)

8). Pengembangan dan Pengaruh Multimedia belajar Aritmetika terhadap Peningkatan Kemampuan Matematis Siswa SD  Tahap II.
      (Dody Mohamad Kholid, S.Pd., M.Sn)

9). Pengembangan dan Pengaruh Multimedia belajar Aritmetika terhadap Peningkatan Kemampuan
Matematis Siswa SD (Tahap II).
      (Dody Mohamad Kholid, S.Pd., M.Sn)

10). “ Violin and Percussions” karya untuk Violin tunggal (Liza Ferschtman) dan elektronik Dipentaskan di   beberapa kota di Belanda.
       (Iwan Gunawan, S.Pd.,M.Sn)

11).Kajian Kompetensi Mengajar Mata Pelajaran Seni Budaya Bagi Peserta Praktik Pengalaman Lapangan.
       (Dr. Diah Latifah, M. Pd.)

12). Pengembangan dan Pengaruh Multimedia belajar Aritmetika terhadap Peningkatan Kemampuan Matematis Siswa SD (Tahap I).
        (Dody Mohamad Kholid, S.Pd., M.Sn)

13). Arransemen “Twee Korte stukken voor piano” (1976) karya Theo Leovandie untuk Piano dan Gamelan dipentaskan di Bim huis Amsterdam.
       (Iwan Gunawan, S.Pd. M.Sn)

14). Pemanfaatan Angklung untuk Pengembangan Bahan Pembelajaran Tematik Jenjang Sekolah Dasar Berbasis Komputer.
       (Dra. Tetty Rachmi, M.Hum,  Dr Rita Milyartini, M.Si, Dr. phil Yudi Sukmayadi, dan M.Pd dan Agus Supriatna, M.Pd,)

15). Penerapan Model Teaching in Group Dalam Pembelajaran Piano Pada Mahasiswa Semester 1 TA 2012/2013 Di Jurusan Pendidikan Seni Musik FPBS UPI.
       (Sandie Gunara dan Henry Virgan, M.Pd)

16). Pemanfaatan Angklung Untuk Pengembagan Bahan Pembelajaran Tematik Jenjang Sekolah Dasar Berbasis Komputer.
       (Dra. Tettyrachmi, M. Hum. Dr. Rita milyartini, M. Si dan Dr. phil. Yudi Sukmayadi, M. Pd) 

Judul-judul penelitian di atas merupakan penelitian-penelitian yang dilakukan oleh tenaga pendidik pada Departemen Pendidikan Seni Musik sejak tahun 2013 sampai dengan tahun 2015. (a.s-fpsd)